Selasa, 14 Juli 2015

Selamat Ulang Tahun Asha

Selamat Ulang Tahun ke-4 Asha..
Semoga jadi anak sholehah, dan segala kebaikan selalu terlimpah untukmu..
Aamiin..

Akhir-akhir ini saya lagi senang-senangnya praktek resep dari blog favorit saya, yaitu JUST TRY AND TASTE. Mulai dari pie apel, pempek dos plus saos cukonya, omelete roti tawar, dsb. Selain bahan-bahannya yang mudah didapat, ada satu lagi keunggulan blog ini. Di setiap resep pasti disertai gambar step by stepnya. Hal ini amat sangat membantu para pemula seperti saya dalam memahami setiap langkah. Kita jadi tahu misalnya, oh diaduk sampai halus itu seperti ini, oh telur dikocok hingga kaku itu seperti itu, jadi kita bisa mengira-ngira tahap yang kita lakukan sudah betul atau tidak dengan membandingkan dengan fotonya.

Dan yang paling penting lagi adalah, semua resep dalam blog ini jelas SUDAH DIPRATEKKAN oleh ownernya. Dan sering juga disertai dengan tips dan trik yang dapat memudahkan dalam mengeksekusi suatu resep. Jadi blog ini beda ya dari blog-blog resep kebanyakan yang hanya copy paste resep doang, entah itu hasil masakannya gimana karena memang tidak dipraktekkan.

Kelebihan lainnya adalah, Mbak Endang, sang owner, dengan sangat baik hati mau membalas dan menjawab setiap pertanyaan yang masuk, baik melalui komentar, maupun melalui facebook page nya. Jadi saran saya, jika membuka JTT, jangan lupa baca komen-komennya juga. Karena di sana banyak terdapat pertanyaan, dan jawaban yang akan sangat membantu kita dalam mengeksekusi resep.

Jadi setiap saya ingin memasak sesuatu, pasti JTT inilah rujukan pertama saya. Saya cari di sana, jika tidak ada, baru prioritas kedua saya cari di google, blog makanan yang sudah mempraktekkan sendiri dengan foto hasil praktek asli dan bukannya hasil nyomot di google image.

Oke, kembali ke topik. Karena itulah, untuk ulang tahun Asha kali ini, saya berpikir kenapa ga bikin sendiri aja kue ultahnya?
Langsung deh cari-cari resep kue yang bahan-bahannya sederhana, dan yang paling penting, cara pembuatannya MUDAH. Di JTT ini, banyaaaaakk sekali resep kue, baik yang dikukus maupun dipanggang. Kita bisa memilih mau mengeksekusi kue mana yang sesuai dengan keinginan, serta alat-alat masak yang kita punya di rumah, hehehehe..
Kenapa harus sesuai dengan alat masak yang kita miliki? Karena sebenarnya saya sangat ingin membuat kue kukus, tapi apa daya, saya tidak punya kukusan besar yang bisa menampung loyang. Kukusan saya kecil semuaaaa..Bahkan kemarin sempat beli loyang kecil, tetep ga cukup juga, hahahahahiks..

Aduh, jadi curhat nih, hehehehe.. 
Daaaaan akhirnya ketemulah resep ini, Chocolate Fudge Cake. Dilihat dari bahannya, gampang. Caranya? Gampang juga. Alatnya? Saya punya semua. Oke, siap laksanakan.

Resepnya ada di sini :
CHOCOLATE FUDGE CAKE

Kegiatan yang paling disukai Asha adalah, TIUP LILIN. Jadi tidak peduli kuenya seperti apa, yang penting ada lilinnya, dia akan bahagia :)

Proses pembuatan kuenya sih mulus-mulus saja ya, karena memang pembuatannya sangat mudah. Kendala yang saya hadapi hanya satu, yaitu pada pembuatan fudge nya. Setelah dimasak kan kondisinya encer, jadi harus dimasukkan kulkas supaya agak mengeras. Tapi baru dikulkas sebentar sudah kaku. Saya tim lagi, eh jadi terlalu encer. Saya masukkan ke kulkas lagi. Kali ini, sebentar-sebentar saya cek supaya tidak kebablasan kakunya. Eh lengah sedikit, sudah kaku lagi. Hahahahaha...

Untuk toppingnya, saya pakai sisa kacang mete goreng yang dicincang kasar sebagai taburan.
Walaupun bentuknya seadanya begitu, tapi rasanya mantab lho.. Coklat banget. Hehehe..

Serius ya, buat penggemar kue coklat, kue ini sangat cocok untuk dieksekusi. 

Mulut belepotan setelah makan kue coklat 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar