Selasa, 27 September 2011

UPDATE I : macam-macam


Surprise banget ketika suatu malam, tepatnya tanggal 12 September kemarin, aku mendapati Asha tidur dalam keadaan tengkurap. Perasaannya? Pasti seneng dong.. Melihat perkembangan anak dari hari ke hari memang menyenangkan. Walaupun mungkin posisi tengkurap Asha ini lebih disebabkan oleh kondisi tempat tidur yang kurang bagus (agak melengkung ke bawah di bagian tengahnya), tapi tetap saja senang melihat Asha bisa tengkurap sendiri.

Eits, tapi bukan berarti aku masih bisa santai-santai setelah ini. Bayi yang sudah bisa tengkurap sendiri ketika dia belum terlalu kuat mengangkat kepalanya, harus diawasi terus. Kalau suatu saat dia tengkurap tapi tidak bisa mengangkat kepalanya kan bisa bahaya. Jadi kita tidak boleh lengah ^_^


gaya katak


Dan sekarang, Asha mulai punya posisi favorit. Yaitu tidur terlentang di paha, dengan wajah yang saling menghadap (face to face) sama yang mangku. Serewel apapun, kalau ditaruh di paha pasti langsung diam dan senyum-senyum (kecuali kalau rewel karena lapar). Sepertinya dia merasa senang bisa kontak mata sama orang lain.



Kesukaannya yang lain adalah mandi. Asha sangat suka mandi. Kalau ada tanda-tanda bajunya dilepas pas mau mandi, dia kegirangan minta ampun, langsung tertawa-tawa, tangan dan kakinya dilempar kesana kemari ^_^. Pernah suatu hari, dia ngompol banyak banget sampai kaus kakinya basah. Ketika aku lepas kaus kakinya, dia langsung kegirangan, dikira mau mandi, hahahahahaha…

O iya, hampir lupa. Satu lagi. Asha sekarang mulai memasukkan tangannya ke dalam mulut. Ini karena menghisap adalah reflek nya bayi, bahkan sejak dalam kandungan bayi juga suka menghisap jempolnya sendiri. Well, sebenarnya sudah lama sih dia mencoba, tapi baru akhir-akhir ini tangannya bisa sukses masuk ke mulut. Kalau dulu sih bisa nyasar ke mata, ke hidung, ke pipi, ke leher. Dan buat yang bilang kalau menghisap jari itu kebiasaan buruk, coba baca ARTIKEL INI dulu.