Surprise banget ketika suatu malam, tepatnya tanggal 12 September kemarin, aku mendapati Asha tidur dalam keadaan tengkurap. Perasaannya? Pasti seneng dong.. Melihat perkembangan anak dari hari ke hari memang menyenangkan. Walaupun mungkin posisi tengkurap Asha ini lebih disebabkan oleh kondisi tempat tidur yang kurang bagus (agak melengkung ke bawah di bagian tengahnya), tapi tetap saja senang melihat Asha bisa tengkurap sendiri.
Eits, tapi bukan berarti aku masih bisa santai-santai setelah ini. Bayi yang sudah bisa tengkurap sendiri ketika dia belum terlalu kuat mengangkat kepalanya, harus diawasi terus. Kalau suatu saat dia tengkurap tapi tidak bisa mengangkat kepalanya kan bisa bahaya. Jadi kita tidak boleh lengah ^_^